Dispora Pekanbaru Berharap Ada Tambahan Dana Porprov

Selasa, 18 Oktober 2022

PLT Kadispora Pekanbaru, Zoelfahmi Adrian

PEKANBARU,DENTINGNEWS--- Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Pekanbaru berharap ada tambahan anggaran untuk Porprov di APBD P.
Harapan ini disampaikan plt Kadispora Kota Pekanbaru, Zoelfhami Adrian, Selasa (18/10).


"Dengan anggaran yang ada saat ini  1 M tidak akan mungkin bagi  Kota Pekanbaru mengirimkan seluruhnya kontingen yang ada. Karena total kontingen Kota Pekanbaru mencapai 580 orang,"kata Zoelfahmi.

Zoelfahmi juga menyebutkan pihaknya sudah mensiasati agar dana yang ada bisa dimaksimalkan dengan cara hanya mengrimkan atlet yang berpeluang untuk memperoleh medali saja yang akan ikut Porprov.
Sedangkan yang lain akan dibatalkan untuk jadi peserta meskipun namanya sudah didaftarkan.

Selain itu lanjut Zoelfahmi, atlet masing-masing cabor masih tetap bisa berangkat jika memiliki anggaran sendiri.

"Kami sudah koordinasikan dengan KONI untuk efisiensi atlet yang hanya berpeluang saja, tapi semua Cabor kita ikuti,"tambah Zoelfahmi lagi.

Terkait kepastian ada atau tidaknya tambahan anggaran di APBD P, pihaknya disebut Zoelfahmi masih menunggu informasi dari TAPD.


"Kita tunggu saja dari TAPD,"tutupnya. (Yani)