Terdampak Refocusing, Banyak Kegiatan Dinas PUPR Pekanbaru Ditangguhkan

Selasa, 28 September 2021

Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru

PEKANBARU, Dentingnews.com-Dinas PUPR Kota Pekanbaru terpaksa menangguhkan sejumlah kegiatan yang sudah terlanjut dialokasikan dalam APBD 2021 ini. Hal ini dikarenakan adanya kebijakan refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 di Kota Pekanbaru.

Kepada Wartawan Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution,

menjelaskan beberapa kegiatan besar ditahun yang terpaksa ditangguhkan sementara waktu.

“Tahun ini kita mengalami dua kali refocusing. Sekarang PUPR ini tidak ada lagi paket berjalan atau yang dilelangkan," ujar Indra, Selasa (28/9).

Beberapa kegiatan yang direfocusing ini adalah i rencana pembangunan jembatan di Jalan Tujuh puluh, Tenayan Raya dengan nilai lelang Rp 15 miliar.Lalu rencana pembangunan Tugu Roda Terbang di Komplek Perkantoran Tenayan Raya, rencana pembangunan gedung pustaka, gedung Trilogi, dan gerbang leader corner di Komplek Perkantoran Tenayan Raya.

"Ada sekitar puluhan miliar untuk (refocusing) tahun ini. Ada kemungkinan diusulkan lagi untuk kegiatan tahun depan," pungkasnya.

Namun demikian dikatakan Indra, untuk tahun 2022 nanti pihaknya kembali akan mengusulkan untuk bisa dialokasikan dalam APBD 2022.

“Yang paling mendesak itu memasang tiang di jembatan menuju komplek perkantoran terpadu ini, karena ada yang sudah berlobang dan harus segera ditangani,”kata Indra. (Rys)